Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

5 Pesona Wisata Aceh Dan Pulau Di Sekitarnya

TravelKulin - Pesona keindahan yang tidak ada duanya yaitu di kota serambi Mekkah,kota mana lagi kalau bukan ACEH. Yup benar sekali,aceh memang salah satu kota yang sangat amat terkenal sekali,Aceh merupakan destinasi wisata yang wajib kamu kunjungi.

Kalau kita bicara aceh,juga tidak lupakan nyanyian dari sabang sampai merauke,bejajar pulau-pulau.


Yuk kita intip pesona keindahan aceh dan sekitarnya.



1. Danau Lut Tawar Takengon – Keindahan panorama alam yang memberi kedamaian

Danau Lut Tawar yang berada di Takengon, Aceh Tengah. Keindahan alam yang terasa sangat natural dan mampu membius para wisatawan betah untuk berlama-lama di Danau Lut Tawar Takengon ACEH.


Keindahan danau ini dapat dilihat dari ketinggian,puncak pegunungan yang mengelilingi danau. 
“Negeri di atas awan”, begitu ungkapan umum yang sering digunakan untuk menggambarkan tempat ini. Danau Lut Tawar Takengon terletak di dataran tinggi Gayo dengan ketinggian sekitar 1.200 m di atas permukaan laut. Tak salah jika hawa sejuk selalu menyelimutimu ketika berkunjung kemari.
Jika kamu bosan dengan hiruk pikuk kota dan rutinitas sehari-hari?,Inilah jawabannya yang kamu cari selama ini. Pantulan langit dan alam di permukaan airnya yang jernih, mampu memberi rasa damai dan tenang. Bagi kamu pecinta kopi, pantang rasanya bila kamu tak mencicipi kopi Gayo khas aceh, kopi kebanggaan warga sekitar yang bisa kamu temukan di kedai kopi sepanjang tepi danau.

2. Pucok Krueng – Kolam pemandian alami yang tersembunyi


Pucok Krueng - Memiliki julukan tersendiri,untuk para wisatawan menamainya surga yang tersembunyi. kawasan wisata kolam pemandian ini berada di hulu sungai yang jauh dari permukiman, sekitar 20 kilometer dari pusat kota Banda Aceh.

Dengan pemandangan hijau dari pepohonan,serta air yang jernih. Membuat para wisatawan lokal atau mancanegara tidak merasa di rugikan. Tidak afdol rasanya jika hanya memandang kolam pemandian tersebut,sebaiknya lekas berendam.


3. Air Terjun Blang Kolam - Bagaikan Surga Tersembunyi di Balik Pepohonan


Masih ada objek wisata menarik lain yang harus kamu kunjungi ketika berlibur ke Aceh, salah satunya Air Terjun Blang Kolam. Terletak di Desa Sidomulyo, Aceh Utara, air terjun ini memancarkan kreasi alam khas Aceh yang tersembunyi di balik bukit.
Bagaimana tidak, kamu bisa menyaksikan secara langsung air terjun setinggi 75 meter yang dikelilingi pepohonan rindang. Sesampainya di sini, jangan ragu untuk berenang dan mencicipi kesegaran air telaga ini. Jika punya waktu lebih, kamu bisa merasakan sensasi berkemah di tepi air terjun, dengan tarif Rp5.000 per orangnya. Murah, bukan?

4. Pulau Rubiah – Surga pesona laut di ujung barat Indonesia

Ini dia primadona wisata Aceh: wisata bahari. Aceh, tak kalah dengan daerah lain di Indonesia, juga memiliki titik snorkeling atau diving yang telah diakui keindahannya bahkan oleh turis mancanegara. Salah satunya di kawasan Pulau Rubiah, pulau kecil yang bersama dengan Pulau Weh, merupakan bagian administratif dari kota Sabang.
Pulau Rubiah memiliki bentuk yang menyerupai sebuah akuarium raksasa. Di dalamnya, hidup berbagai ikan tropis, seperti gigantic clamsangel fishparrot fish,lion fish, bahkan napoleon fish, ikan yang jarang bisa Anda temukan di tempat lain. Tak hanya itu, keunikan lain dari taman laut Pulau Rubiah ini adalah terumbu karang yang membentuk gugusan berwarna-warni. Bisa dibayangkan betapa cantiknya taman laut ini.
Untuk mencapai pulau ini, kamu bisa menyeberang menggunakan feri melalui Pelabuhan Ulee Lheue, Aceh, menuju Pelabuhan Balohang, Sabang, yang memakan waktu 90 menit. Dari Pulau Sabang, kamu harus melanjutkan perjalanan dengan menggunakan perahu dengan waktu tempuh sekitar 30 menit.

5. Pantai Iboih – ‘Mutiara biru’ di Pulau Weh

Jika kamu ingin ke Pulau Rubiah, tak salah jika kamu menetap dulu di salah satu pantai yang terletak di Pulau Weh, yaitu Pantai Iboih. Sebab, pantai ini terkenal di mata wisatawan lokal maupun asing karena memiliki laut jernih yang dikelilingi pepohonan rimbun, yang membuat suasana sekitarnya sungguh asri.
Tak cuma memiliki pesona yang luar biasa, Pantai Iboih juga memiliki fasilitas yang lengkap. Untuk kamu yang mau merasakan liburan mewah atau sekadar backpacker-an, semua bisa. Puluhan hotel yang sesuai dengan kantong, penyewaan kendaraan bermotor, warung makan yang beragam, dan rental alat diving atau snorkeling, juga mudah kamu dapatkan di sini.
Kamu bisa ke Pantai Iboih yang terletak di Pulau Weh ini dengan menggunakan kapal dari Pelabuhan Ulee Lheue di Aceh, menuju ke Pelabuhan Sabang. Sesampainya di sana, lanjutkan perjalanan dengan kendaraan bermotor yang menempuh waktu kurang lebih satu jam.

Inilah daya tarik Aceh yang menjadikannya sungguh patut kamu catat sebagai destinasi liburan selanjutnya. Ragam objek wisata di atas dapat menambah pengalaman traveling kamu, serta menyaksikan langsung pesona dan kekayaan alam di ujung barat negeri ini. Apalagi, kini kamu bisa cari hotel-hotel di Aceh yang sesuai keinginan dengan cara yang sangat mudah! Jadi, tak ada lagi alasan untuk enggan ke Aceh.  

Terima Kasih telah berkunjung,semoga bermanfaat. Semoga jadi inspirasi untuk destinasi wisata selanjutnya. jangan lupa share and comment.

Post a Comment for "5 Pesona Wisata Aceh Dan Pulau Di Sekitarnya"